Jumat, 05 Agustus 2011

Pelangi yang Indah

topik kuliah: Membaca dengan Asmaul Husna. (Yaa Mushawwir - Yang Maha Membentuk Rupa)

Judul: Pelangi yang Indah

hai Para Ksaktria. tidakkah anda mengetahui. bahwa kita hidup di dalam perbedaan? dan tidakkah anda mengetahui bahwa perbedaan itu adalah hal yang indah? bayangkan jika perbedaan itu hilang. Indonesia tak lagi bersuku-suku. muka semua cewek di dunia kayak pacar mu. bayangkan jika semua hewan di dunia ini hanya kucing aja. bayangkan semua pohon di dunia ini hanya pohon pisang aja. tak ada perbedaan adalah neraka.

Allah membentuk semua yang ada di dunia ini dengan berbagai rupa. janganlah disamakan. maka anda tak bersyukur dengan nikmat yang Allah berikan. biarlah suku pedalaman ga menutup dadanya. di sana mereka sudah hidup tentram walau dada tak tertutup. biarlah jepang bergaya dengan Cosplaynya. biarlah agama lain percaya dengan apa yang diyakininya. biarlah hutan tumbuh dengan keanekaragaman pohonnya. biarlah manusia makan dengan keanekaragamannya. makan ubi, singkong, kentang, jagung, sagu, beras dll. jangan di paksakan makan beras ya. lihatlah hasilnya dari menyamakan sesuatu. dulu orang IPB menyuruh seluruh indonesia makan beras. sekarang lihatlah hasilnya. kita kekurangan pangan. dan selalu impor beras.

jangan ya. jangan menyuruh orang lain sama seperti anda. anda adalah anda. orang lain adalah orang lain. biarlah kita serahkan perbedaan pada Yaa Mushaawwir - Yang Maha Membentuk Rupa.

Dialah Tuhan yang mengatur segala urusan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar